Tema 1 Bhs Indonesia - Ide Pokok dan Kesimpulan
Materi Kelas 6 Tema 1 (Bahasa Indonesia)
Menentukan Ide Pokok dan Kesimpulan
A. Pengertian Ide Pokok
Ide pokok adalah ide atau gagasan yang menjadi pokok pengembangan paragraf. Ide pokok terletak pada kalimat utama. Kalimat utama merupakan kalimat yang berisi pokok pikiran utama dan menjadi dasar untuk mengembangkan paragraf. Ide pokok berfungsi untuk memberikan penjelasan dari inti suatu bacaan atau paragraf. Nama lain ide pokok antara lain pokok pikiran, pikiran pokok, gagasan utama, gagasan pokok, dan pikiran utama.
B. Cara Menentukan Ide Pokok
1. Mengambil dari kalimat utama.
2. Menyimpulkan kalimat utama (mengurangi kata-kata yang tidak perlu dalam kalimat utama)
3. Menyimpulkan isi paragraf
C. Ciri Kesimpulan Yang Baik
1. Menggunakan bahasa yang baik dan benar
2. Menggunakan bahasa yang nudah dipahami
3. Berisi pokok pembicaraan
4. Menggunakan kosakata baku
Tidak ada komentar untuk "Tema 1 Bhs Indonesia - Ide Pokok dan Kesimpulan"
Posting Komentar