Materi Ramadhan - Bersuci (Wudhu)
Materi Ramadhan - Bersuci (Wudhu)
Dalam Islam, bersuci merupakan
amalan yang sangat penting. Diantara syarat sahnya shalat adalah suci dari
hadas dan suci pula badan, pakaian, dan tempat dari najis. Bersuci ada dua
macam, yakni bersuci dari hadas dan bersuci dari najis. Bersuci dari hadas
terbagi menjadi dua, yaitu bersuci dari hadis kecil dan bersuci dari hadas
besar. Bersuci dari hadas kecil dengan cara berwudhu, sedangkan bersuci dari
hadas besar dengan cara mandi wajib.
Alat bersuci adalah air, batu, debu
B.
Syarat-Syarat Wudhu
1.
Islam
2.
Mumayiz (dapat membedakan
yang baik dan buruk)
3.
Tidak berhadas besar
4.
Dengan air yang suci dan
mensucikan
5. Tidak ada yang menhalangi sampainya air ke kulit.
C.
Rukun Wudhu
1.
Niat. Hendaklah berniat
(menyengaja) menghilangkan hadas atau menyengaja berwudhu.
2.
Membasuh muka
3.
Membasuh dua tangan sampai
siku-siku
4.
Menyapu/membasuh sebagian
kepala
5.
Membasuh dua telapak kaki
sampai kedua mata kaki
6.
Tertib (berurutan)
D.
Sunnah Wudhu
1.
Membaca basmalah pada
permulaan wudhu
2.
Menghadap kiblat
3.
Membasuh kedua telapak
tangan sampai pada pergelangan tangan
4.
Berkumur-kumur
5.
Memasukkan air ke hidung
6.
Menyapu/membasuh seluruh
kepala
7.
Menyapu/membasuh kedua
telinga luar dan dalam
8.
Mendahulukan anggota bagian
kanan daripada kiri
9.
Membasuh setiap anggota
tiga kali
10. Berturut-turut antar anggota
11. Menggosok angota tubuh agar lebih bersih
12. Menjaga agar percikan air tidak kembali ke badan
13. Bersiwak (menggosok gigi)
14. Berdo’a setelah selesai wudhu
E.
Yang Membatalkan
Wudhu
1.
Keluarnya sesuatu dari dua
jalan (qubul dan dubur) yaitu buang angin, buang air kecil/besar
2.
Hilang akal. Hilang akal
bisa disebabkan karena tidur, gila, mabuk, dll
3.
Bersentuhan kulit laki-laki
dan perempuan yang bukan muhrim
4.
Menyentuh kemaluan dengan
telapak tangan atau jari.
Isilah Agenda Ramadhan melalui link di bawah
https://forms.gle/ED5R8RDrC4sYhYru8
Tidak ada komentar untuk "Materi Ramadhan - Bersuci (Wudhu)"
Posting Komentar